Maya Rumantir: Industri Ekonomi Kreatif Kota Tomohon Butuh Bantuan Modal Usaha

Maya Rumantir: Industri Ekonomi Kreatif Kota Tomohon Butuh Bantuan Modal Usaha

Tomohon, BeritaManado.com — Senator RI Dr. Maya Rumantir, MA.PhD mengusulkan agar Pemerintah Kota Tomohon memberikan bantuan modal usaha bagi warga yang kesehariannya menggantungkan ekonomi keluarga pada usaha ekonomi kreatif.

Hal itu terungkap saat melakukan kunjungan langsung ke salah satu usaha ekonomi kreatif di Tomohon dan mendapati bahwa dirinya cukup prohatin dengan dampak Pandemi COVID-19 pada perekonomian daerah.

Menurut Anggota Komite III Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia ini, pelaku ekonomi seperti pemilik usaha pembuatan kue kering, kue basah dan jajanan lainnya seperti roti dan sebagainya sanga terdampak Pandemi COVID-19.

“Saya mendapatkan informasi langsung dari pemilik usaha, dimana akibat merebaknya COVID-19 di Kota Tomohon, maka pendapatan usaha menurun hingga 50 persen, jangkauan pemasaran jadi terbatas dan hanya mengandalkan pemesanan via online. Pekerja juga ada yang diberhentikan hingga 50 persen,” ungkap Senator Maya Rumantir.

Ditambahkannya, untuk saat ini semua pekerja berasa dari kalangan keluarga saja, sehingga bisa menekan biaya tenaga kerja.

Maya Rumantir sendiri menyatakan salut atas kegigihan pemilik usaha pembuatan kue tersebut yang tetap menjalankan usahanya dengan tekun.

“Kita memang tidak boleh menyerah pada keadaan saat ini. Kita harus hadapi semua tantangan hidup termasuk di masa Pandemi COVID-19 ini, sambil memperhatikan Protokol Kesehatan yang ada,” ujarnya.

Hal ini perlu dipikirkan oleh Pemkot Tomohon, apalagi jika masa Pandemi COVID-19 berkepanjangan.

Sebagaimana diketahui, usaha ekonomi kreatif seperti kuliner di Kota Tomohon saat ini banyak mengalami peningkatan dari segi kuantitas.

“Tidak hanya pembuat kue yang merasakan dampak Pandemi COVID-19. Hal yang sama juga dirasakan pemilik usaha kuliner, usaha warung dan sebagainya juga. Maka dengan demikian, saya mengusulkan agar pemerintah melihat masalah ini secara komprehensif dan melakukan pemetaan, agar penyaluran bantuan tepat sasaran,” ujarnya.

Dilansir dari: beritamanado.com

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama